Penguin Ini Rela Tempuh 8.000 km Untuk Menemui Penolongnya

Seekor penguin mencium seorang nelayan asal Rio de Janeiro, Joao Pereira de Souza. Penguin ini rela berenang sejauh lebih dari 8.000 km untuk mengunjungi nelayan ini setiap tahunnya.


Pada 2011, Joao Pereire de Souza menemukan seekor penguin ini dalam keadaan sekarat terdampar di pantai Rio de Janeiro, Brasil. Joao memutuskan untuk merawat penguin yang berlumuran minyak itu di rumahnya hingga sehat.


Dibutuhkan waktu selama 11 bulan untuk memulihkan penguin itu dari tumpahan minyak yang menyelimuti tubuhnya. Setelah sembuh total, akhirnya Joao melepaskan penguin yang ia beri nama Dindim ini ke alam liar.


Beberapa bulan setelah dilepaskan ke alam liar, Dindim kembali ke pantai Rio de Janeiro dan menunggu Joao di tempat yang sama ia ditolong pertama kali. Diperkirakan, Dindim menempuh perjalanan lebih dari 8.000 km untuk bertemu Joao.


Selama empat tahun terakhir, Dindim selalu mengunjungi Joao setiap tahunnya di tempat yang sama. Penguin yang tidak mau disentuh oleh orang lain ini sangat manja dengan bersandar sembari diberi makan ikan sarden oleh Joao.


Penguin jenis Magellan ini tinggal dan akan bertelur di pantai Argentina dan Chili. Para ahli mengungkapkan bahwa, kemampuan yang dimiliki Dindim untuk mengenali pria ini sama halnya dengan ia mengenali penguin lainnya.

Sumber: tempo
Penguin Ini Rela Tempuh 8.000 km Untuk Menemui Penolongnya Penguin Ini Rela Tempuh 8.000 km Untuk Menemui Penolongnya Reviewed by Akses Rupiah on Maret 10, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.